03 April 2009

NoLimit Website Hosting Hanya $34 dari Hostdepartment.com

Layanan web hosting lokal dan luar sejak beberapa tahun terakhir ini semakin banyak saja. Terutama dari perusahaan-perusahaan web server kelas dunia yang sudah umum dikenal para webmaster dan blogger. Salah satu yang terbaik adalah hostdepartment.com.

Perusahaan yang memiliki 2 data center ini masing-masing adalah Hurricane Electric Facility dan NAP of The America West yang keduanya berlokasi di California mengklaim menyediakan fasilitas web hosting termurah dengan bonus nama domain gratis.

Klaim berikutnya adalah online support melalui chat 24 jam sehari dan kedua klaim yang disampaikan ini memang terbukti. Penulis telah mencoba klaim ini dengan membeli layanan termurah yang diberikan yakni NOLIMIT Webhosting serta layanan support 24 jamnya.

Dengan biaya hanya $34 setahun kalian akan mendapatkan 1 nama domain secara gratis plus hosting space dan banwidth UNLIMITED. Satu catatan: nama domain gratis ini diberikan seumur hidup bagi bisnis online kalian. Luar biasa bukan? Coba kalian bayangkan berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk membayar space hosting dan banwidth yang UNLIMITED plus nama domain gratis seumur hidup dari layanan hosting lain? $100 pun masih kurang. Tetapi bagi HostDepartment angka $100 dianggap terlalu berlebihan dan penulis telah membuktikan kebenaran ini dengan menyewa layanan ini untuk beberapa domain name, kiosmedia.com, beritainernet.com dan themesengine.com.

Layanan terbaik berikut yang diberikan hostdepartment.com adalah support chat onlinenya yang benar-benar maanntaap! Pasalnya sewaktu bingung ingin menambahkan domain di layanan ini penulis mencoba layanan chat online dengan technical supportnya. Jreeengg! Dalam waktu 1 menit sejak akses chat berlangsung, langsung mendapat tanggapan dan jawaban pertama dari HD. Diskusi berlangsung pada jam 03:00 dini hari pada Jumat, 23 Januari 2009 dan jam 09:00 Minggu 25 Januari 2009. Masing-masing waktu sengaja dipilih untuk membuktikan klaim yang HD koarkan di websitenya. Sekalipun diskusi berlangsung lebih dari 1 jam, tampak dari hasil diskusi memuaskan. Sekalipun hasil diskusi sangat memuaskan dan benar adanya klaim yang disampaikan penulis tetap mengajak Technical Support untuk terus berdiskusi, bagaimana cara membuat database MySQL. Pertanyaan-pertanyaan ini sengaja dilontarkan karena user control panel yang digunakan oleh HD masih sangat asing bagi penulis yakni HSPERE.

Salah satu layanan terbaik yang disediakan HSPERE panel adalah HD mensupport bahasa Indonesia sebagai salah satu bahasa yang digunakannya. Ternyata HD mulai mengakui keseriusan para webmaster asal Indonesia dengan membuka layanan berbahasa Indonesia. Bahkan saat tulisan ini disusun penulis tengah mencoba menyarankan HD untuk memiliki tenaga tech support dari orang Indonesia sendiri. Mudah-mudahan saran ini bisa diterima dan diwujudkan. Penulis sengaja menyarankan hal ini karena layanan bahasa Indonesia yang diberikan masih menggunakan penerjemahan seperti yang disediakan oleh google melalui Google Translator.

Selain layanan terbaik yang diberikan HD ada 1 fitur penting yang bagus untuk direkomendasikan kepada kalian adalah sistem program affiliate-nya. Dengan sistem Instant Commission Notification kalian akan langsung mengetahui berapa jumlah komisi yang didapat selama bulan bersangkutan. Laporan ini cukup penting karena kalian bisa memonitor hasil kerja sebagai salah satu affiliate-nya hostdepartment.

1 komentar:

  1. thanks telah mengunjungi blog saya http://affiliatemilions.blogspot.com.. saya sangat tersanjung ajakan anda untuk tukeran link dan blogroll... selanjutnya bagaimana caranya..??

    BalasHapus