11 September 2009

Lineage 2 Apotik

Senin 2 Februari 2009 lalu tepat pukul 13.30 di Club 3 Degrees Indonesia, Jakarta, PT. Megaxus Infotech mengadakan Pre-Launching Lineage 2 Apotek dalam rangka memperkenalkan item mall apa saja yang akan ditawarkan dalam MMORPG pertama mereka yang sebelumnya telah diumumkan akan menggunakan sistem pembayaran Free-to-Play.

Lineage 2 Indonesia mempunyai 2 item mall yakni web based dan in-game. L2 Apotek secara bersamaan diperkenalkan pada waktu yang sama adalah jenis web based. Kalian dapat menggunakan layanan resminya di www.lineage2.co.id jika ingin membeli “vitamin”.

Jenis item mall kedua yakni in-game akan diaplikasikan setelah open beta-nya L2 rampung dikerjakan hingga masuk masa komersil. Masa komersil tidak berarti Pay-to-Play sebab “Lineage 2 akan selama-lamanya Free-to-Play di Indonesia”, demikian menurut penuturan Eva.

“Vitamin “ yang disediakan L2 adalah hunting helper, color name, feather of blessing, extra entrance pass kamaloka, purpl-maned horse, kat the cat hat, skull hat, agathion of love, my teleport scroll dan my teleport spellbook.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar